Selasa, 16 April 2019

JUVENTUS TUMBANG DI KANDANG SENDIRI

Tampil dihadapan jutaan supporternya Juventus tampil menyerang dibabak pertama. Juventus sendiri mengincar kemenangan saat menjamu Ajax dalam babak 8 besar liga Champions, karena saat pada leg pertama kedua tim hanya bermain imbang di stadion ajax dengan skor 1-1. Pada leg kedua ini ajax juga menurunkan skuad terbainya. Leg kedua yang berlangsung di Juventus arena, tim tuan rumah berhasil mencetak gol pertama pada menit ke 28 lewat sontekan dari C. Ronaldo.


Hasil gambar untuk hasil juventus vs ajax



Tak berselang lama tim tamu yang mencoba tampil terbuka dengan mengandalkan serangan baliknya dapat mencetak gol balasan pada menit ke 34 lewat gol dari Dony Van De Beek. Skor imbang tersebut bertahan hingga turun minum. Pada babak kedua, tim tuan rumah maupun tim tamu melancarkan aksi jual beli serangan karena pada leg pertama kedua tim juga bermain imbang 1-1. Ini berarti jika mereka akan terus bermain imbang dengan skor tersebut, tentunya kan dilanjutkajn kebabak extra time. Namun nasib sial menimpa Juventus yang bertindak sebagai tuan rumah harus kebobolan pada menit ke-67 lewat gol dari Matthijs De Ligt. Gol tersebut tak mampu dibalas oleh juventus sehingga Juventus harus Angkat koper terlebih dahulu dalam kompetisi liga Champion.




BYE BYE  JUVE..........WKWKW































Tidak ada komentar:

Posting Komentar